Sambara Shoes Art : Juara 1 Stand Terbaik UAD FAIR 3
Yogyakarta (15/07/2024) Tim Sambara Shoes Art, sebuah kolaborasi unik antara mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Dengan inovasi sepatu lukis yang unik dan penuh makna, mereka berhasil mencuri perhatian pengunjung dan juri, sehingga berhak atas gelar juara 1 stand terbaik UAD FAIR 3.
Ajang tahunan yang diselenggarakan oleh Biro Kemahasiswaan dan Alumni (BIMAWA) UAD menjadi saksi kreativitas dan kepedulian sosial mahasiswa. Berkat kerja keras dan kreativitas tim yang terdiri dari Fina Nuri Asari, Tri Sulistyowati, Adisti Nadila Zuhrita, Risko Jeki Fransisko, dan Leo Adi Saputro.
Sambara Shoes Art, yang merupakan sub-cabang dari bisnis sepatu second populer. Lebih lanjut, Setunggal Sneakers, hadir dengan konsep segar. Dibawah bimbingan Ibu Heni Siswantari, S.Pd., M.A., dengan semangat tinggi mewujudkan ide kreatif mereka, menciptakan sepatu lukis hasil kolaborasi dengan anak-anak panti asuhan.
Oleh karena itu, kolaborasi antara mahasiswa PGSD UAD dan anak-anak panti asuhan disabilitas menjadi kunci sukses Sambara Shoes Art. Anak-anak panti dengan bakat melukis, meski memiliki keterbatasan fisik, bebas mengekspresikan diri mereka dalam menghias sepatu. Hasilnya, setiap pasang sepatu menjadi karya seni yang unik dan penuh cerita.
Fina Nuri Asari, ketua tim, menyampaikan pesan inspiratif bagi rekan-rekannya. “Jangan pernah takut untuk mencoba hal baru,” ujarnya. “Kalian yang memiliki minat berwirausaha, jangan ragu untuk memulai. Gagal itu wajar, yang penting adalah kita terus berusaha dan belajar dari kesalahan.”
Sambara Shoes Art tidak hanya menawarkan produk sepatu, tetapi juga memberikan dampak sosial yang positif. Dengan memberdayakan anak-anak panti asuhan dan menciptakan peluang usaha baru, Sambara Shoes Art telah membuktikan bahwa bisnis dan sosial dapat berjalan beriringan.
(ren)