Revi Indriani Raih Kejuaraan Kompetisi Tapak Suci Nasional 2023
Kabar membanggakan kembali datang dari Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Revi Indriani, mahasiswi berbakat dari Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) meraih juara 2 kategori Seni Regu Mix Campuran Dewasa pada Kejuaraan Airlangga 13th Tapak Suci National Open Championship Tahun 2023. Kompetisi ini berlangsung di Gedung Olahraga (GOR) Kampus MERR-C Universitas Airlangga sebanyak 1.175 mahasiswa dari berbagai daerah di indonesia bersaing ketat . Selain itu, keberhasilan Revi Indriani di Kejuaraan Kompetisi Tapak Suci National 2023 bukti nyata bahwa UAD tidak hanya berkomitmen dalam menghasilkan mahasiswa yang berprestasi di bidang akademik, namun juga di bidang non-akademik.
Sejak usia dini, Revi telah mengabdikan diri dalam dunia Tapak Suci. Kecintaannya pada seni bela diri tradisional ini mendorongnya untuk terus berlatih dan mengembangkan kemampuannya. Lebih lanjut, tekad dan disiplinnya yang luar biasa mengantarkannya pada berbagai prestasi gemilang di berbagai kompetisi Tapak Suci. Kemudian, dihadapkan dengan lawan-lawan tangguh dari berbagai daerah di Indonesia, Revi tak gentar. Dengan persiapan matang dan strategi yang jitu, ia berhasil menunjukkan kemampuan terbaiknya dan keluar sebagai juara 2. Pada saat nama Revi terpanggil menjadi sebagai juara, suasana tempat arena pertandingan sontak berubah menjadi riuh gembira. Sorak sorai dan tepuk tangan meriah menggema di seluruh ruangan.
Prestasi Revi Indriani meraih keberhasilan di Airlangga 13th Tapak Suci National Open Championship 2023 ini merupakan upaya keras, dan semangat pantang menyerah yang kuat. Revi membawa nama harum kampus Universitas Ahmad dahlan dan memberikan kebanggan tersendiri untuk program studi Pendidikan Guru Sekolah dasar. Keberhasilan mereka dapat menginspirasi banyak orang untuk mengejar prestasi dan berkembang menjadi individu yang kuat dan berdaya. Revi berpesan untuk terus berlatih dengan tekun dan pantang menyerah. “Jangan takut untuk bermimpi besar dan teruslah berlatih dengan disiplin. Yakinlah bahwa dengan kerja keras, kalian dapat mencapai semua yang kalian inginkan,” pesan Revi penuh semangat.
(Likhah)