PGSD UAD Siapkan Inovasi Media Pembelajaran Gejala Alam
PGSD FKIP UAD menawarkan salah satu mata kuliah wajib di semester 4, yaitu Materi Pembelajaran IPS di SD dengan bobot 3 sks. Selasa (09/05/2023) khusus kelas yang diampu oleh Vera Yuli Erviana, M.Pd melaksanakan kegiatan belajar mengajar dengan judul “Gejala Alam”. Gejala alam tersebut meliputi hujan dan banjir, tsunami, gunung meletus, angin puting beliung, dan gempa.
Dengan dibaginya 5 kelompok kecil, masing-masing kelompok menjelaskan bagaimana terjadinya gejala alam tersebut, cara menanggulanginya, penyebab terjadinya serta mempraktikkan media yang sudah dibuat. Pada akhir kegiatan, mahasiswa menyimpulkan dan melakukan evaluasi materi melalui tanya jawab pada masing-masing kelompok.
Dalam wawancara bersama Vera Yuli Erviana, M.Pd selaku dosen pengampu mata kuliah menyampaikan bahwa siswa SD harus belajar secara konkret. Walaupun ada video pembelajaran tetapi terkadang siswa akan bosan jika menonton video lama-lama sehingga guru harus mengatasi hal tersebut dengan media pembelajaran konkret. “Untuk semester selanjutnya mahasiswa juga akan membuat media seperti ini tetapi harus disertai video yang diunggah dengan menandai akun sosial media PGSD. Hal ini juga sebagai daya tarik untuk calon mahasiswa yang ingin mendaftar di PGSD UAD” ujarnya.