PGSD UAD Adakan Penarikan Pengabdian Kepada Masyarakat(PPM) Universitas Muhammadiyah Babel
Hari Senin (05/02/2024) PGSD UAD mengadakan penarikan pengabdian kepada masyarakat (PPM) Universitas Muhammadiyah Babel dengan lancar. Tujuan diadakan acara ini adalah sebagai Upaya proses kerjasama PPM UAD dengan UM Babel dengan agenda tercapai dan selesainya agenda PPM sehingga dilaksanakan agenda penutupan sebagai proses penanda telah diakhirinya proses PPM di PGSD UAD.
Muhammad Ragil Kurniawan, M.Pd selaku ketua program studi PGSD UAD mengucapkan terimakasih telah menjadikan PGSD uad mitra PMM dan semoga ilmu dari PGSD dapat memberikan manfaat untuk pembelajaran baik bagi mahasiswa Universitas Muhammadiyah Babel.
Diana Pramesti, M. Pd (pendamping PPM) menyampaikan harapannya semoga mahasiswa mendapatkan ilmu yang banyak selama belajar di PGSD uad. Memberikan apresiasi mengenai pelayanannya bagus. Permohonan maaf disampaikan jika mahasiswa melakukan perbuatan salah atau khilaf. Semoga dengan agenda ini dapat meningkatkan silaturahmi antar prodi PGSD di UAD dan UM Babel.
(fery)