Nur Hidayah Menanam Inspirasi Karakter Mandiri pada Siswa di RIEE 2023
Nurul Hidayah Dosen Prodi PGSD bersama Yusliana Dewi Dosen Prodi Akuntasi membawakan makalah dengan judul Penamaman Nilai Karakter Mandiri Siswa melalui Kegiatan Market Day di SD.Negeri Grojokan Bantul Yogykarta. Makalah ini diikutkan pada seminar Roundtable for Indonesian Enterpresnuership Educators (RIEE) 2023 dengan tema Mengokohkan Enterprenuership melalui MBKM Kewirausahaan. Seminar ini diselenggarakan oleh Prodi Akuntasi UAD Kamis (24/08/2023) di Amphitarium Kampus 4.UAD.
Kegiatan ini disambut dan dibuka langsung oleh Rektor UAD Dr. Muhclas, M.T. Mengundang 3 narasumber Uuf Brajawidagda, Ph. D., indah Kurniawati,.M.Si dan Drs. H. Purwono. Mengupas tuntas implementasi dan peran MBKM Kewirausahaan dalam mengokohkan Enterprenuership.
Implementasi dan peran program ini dapat meningkatkan kapasitas dan kompetensi mahasiswa Indonesia. Diharapkan program ini menjadi cikal bakal lahirnya wirausahawan dari kalangan kampus sehingga dapat membuka kesempatan kerja.
Praktik pembelajaran wirausaha secara langsung dalam berwirausaha dilakukan secara terencana dan terprogram. Harapannya memberikan kesempatan dalam menciptakan aktivitas usaha berdasarkan riset kebutuhan dan peluang pasar.