MAHASISWA PGSD UAD RAIH KEJUARAAN TAEKWONDO FISIP (ATF) UI
Mahasiswa prodi pendidikan guru sekolah dasar FKIP UAD kembali memenangkan lomba kejuaraan taekwondo yang kali ini diadakan oleh UI dalam ajang lomba kejuaraan ATF UI (Aliansi Taekwondo FISIP UI) Championship 2023 yang berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 2-4 Juni 2023. Windy Brituandita Pratidina Naafi’ Putri., meraih juara 1 Poomsae Individual Senior Putri Nasional dengan rekannya Farhan Kurniawan Mahesta, juara 1 Kyorugi U-68 Nasional. Keduannya merupakan mahasiswa PGSD UAD angkatan 2020.
Dalam ajang lomba tersebut, Windy dan rekan-rekannya sudah mempersiapkan diri dari sejak lama, terutama kondisi fisik yang harus tetap sehat. Selain mengikuti lomba, mereka juga mengelilingi kampus UI juga menonton pertunjukkan NLions serta mengikuti upacara pembukaan.
Dalam wawancara Windy mengatakan “ untuk kejuaraan selanjutnya semoga UKM taekwondo UAD dapat mempertahankan perolehan medali, bisa mengikuti kejuaraan sampai Internasional dan dapat menampilkan yang terbaik disetiap kejuaraan. Jangan lupa untuk selalu rendah diri apapun hasil yang dicapai “. Jelasnya.
Harapan kedepannya semoga mahasiswa PGSD FKIP UAD lebih bisa mengembangkan minat dan bakat masing-masing, agar bisa mencetak banyak prestasi, lebih bersemangat dan unggul dalam meraih impian.