PGSD UAD Bahas Makna Pendidikan Lewat Film Gumun
Yogyakarta (23/04/2025) Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar UAD sukses menggelar acara nonton bareng bertajuk “Bahagia Bermakna” pada hari Rabu, 23 April 2025. Acara yang di selenggarakan di kampus 5 ini menampilkan film inspiratif berjudul Gumun. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dosen PGSD UAD, sekaligus memberikan hiburan yang mendidik dan bermakna.
Ketua Program Studi PGSD UAD, Muhammad Ragil Kurniawa,M.Pd. Dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih atas partisipasi seluruh dosen dan civitas akademika yang hadir. Ragil menekankan bahwa acara nonton bareng ini bukan hanya sekadar hiburan. Tetapi, juga menjadi wadah untuk memperkuat rasa kekeluargaan dan kebersamaan di antara anggota PGSD UAD. “Kami berharap melalui kegiatan ini, terjalin komunikasi yang lebih baik dan rasa saling memiliki yang semakin kuat,” ujarnya.
Pemilihan film Gumun sendiri bukan tanpa alasan. Film ini di nilai memiliki pesan moral dan nilai-nilai kehidupan yang relevan dengan dunia pendidikan dan pembentukan karakter seorang calon guru. Alur cerita yang menarik dan akting para pemain yang memukau berhasil menghipnotis para penonton selama pemutaran film. Sesekali terdengar tawa riuh rendah dan tak jarang pula suasana menjadi haru. Menunjukkan betapa film ini mampu menyentuh emosi para penonton.
Setelah pemutaran film selesai, acara di lanjutkan dengan sesi diskusi santai. Para peserta saling bertukar pendapat mengenai film yang baru saja di tonton, menggali pesan-pesan yang terkandung di dalamnya, dan mengaitkannya dengan pengalaman pribadi maupun perspektif sebagai calon pendidik. Diskusi yang berlangsung hangat dan penuh antusiasme ini menunjukkan bahwa film Gumun berhasil menjadi pemicu percakapan yang bermakna.
Acara Bahagia Bermakna nonton bareng film Gumun yang di selenggarakan oleh PGSD UAD ini di harapkan dapat menjadi agenda rutin yang tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga mempererat hubungan antar anggota keluarga besar PGSD UAD serta memberikan inspirasi dan nilai-nilai positif bagi para calon pendidik.
(may)