Benchmarking Kurikulum MBKM: PGSD UAD dan FIPP UNNES
Yogyakarta (02/09/2024) Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP UAD mengadakan kunjungan ke Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP UNNES). Acara bertujuan untuk benchmarking kurikulum dan program MBKM. Acara dibuka oleh wakil dekan III Siti Nuzulia, Ph.D. “Banyak program yang menarik di FIPP UNNES dan berkonsep konservasi” ungkap Lia (WD III).
Hadir juga wakil dekan (WD) 1 Farid Ahmadi, PH.D. “Program MBKM di FIPP sudah terintegrasi di sistem Universitas, proses Implementation Agreement bisa dimulai dari program dosen tamu dengan UAD dan PMM mandiri” tegas Farid (WD 1 FIPP UNNES).
Perwakilan Dosen PGSD UNNES yang hadir adalah Wulan Aulia Azizah, Galih Mahardika CP, Elok Fariha Sari, Ali Ismunadi, Dewi Nilam Tyas, Susilo tri Widodo, Moh Fathurahman, an Desi M, Rina Nuraini.
Ketua program studi (Kaprodi) PGSD UNNES Sigit Yulianto, M.Pd menyampaikan mengenai beragam program yang ada di PGSD UNNES.
Hadir juga ketua Gugus Penjaminan Mutu Fakultas (GPM) Dr. Muslikah yang menyampaikan mengenai proses penjaminan mutu berupa proses pelaksanaan budaya mutu di FIPP yang meliputi akreditasi dan AMI. Selain itu spirit menjaga integritas dan loyalitas sebagai pemangku kepentingan di ranah penjaminan mutu khususnya di level fakultas.
“MBKM UNNES memiliki program yang menarik lainnya seperti GIAT dan LANTIP internasional,” ungkap Galih (Koordinator MBKM). Acara berjalan dengan lancar dan berakhir dengan penandatanganan kerjasama program sebagai bagian dari proses Implementation Agreement (IA) prodi. Kunjungan ini tidak hanya memperkuat sinergi dan berbagi best practices antara kedua institusi. Tetapi, juga memotivasi kedua belah pihak untuk terus berinovasi dan berkolaborasi. Dalam mengembangkan pendidikan yang berkualitas dan relevan di masa depan.
(Fery)