Tim Senam Mahasiswa PGSD Meraih Juara III dalam Senam Kreasi Semarak Indosiar 2018
LSO Cagur Istimewa (CI) cabang senam salah satu divisi pengembangan olahraga mahasiswa Program Studi PGSD FKIP UAD meraih juara III dalam ajang Lomba Senam Kreasi Semarak Indosiar. Lomba tersebut dilaksanakan dalam rangka memeriahkan salah satu acara program televisi swasta. Perlombaan ini dibuka untuk umum dan diikuti oleh beberapa masyarakat DIY yang dilaksanakan pada hari Minggu, 7 Oktober 2018 di Stadion Mandala Krida. Ajang tersebut diikuti oleh 30 tim, dengan masing-masing tim beranggotakan 10 orang. Acara berlangsung selama 30 menit dengan mengikuti arahan dari instruktur senam yang telah di siapkan oleh pihak Indosiar. Adapun aspek penilaian lomba senam adalah kecakapan peserta mengikuti gerakan aerobic oleh instuktur senam, kekompakan, semangat, dan kostum.
Prestasi yang diraih tidak lepas dari dukungan penuh yang diberikan oleh Kaprodi PGSD Dra. Sri Tutur Martaningsih, M.Pd. Aprida Agung Priambadha, M.Or. selaku dosen olahraga prodi PGSD, sekaligus sebagai pembimbing dalam kompetisi aerobic tersebut tidak menyangka bahwa mahasiswanya akan menjuarai kompetisi tersebut. “Semangat pokoknya. Juara bukan segalanya. Yang penting pengalaman yang utama.” ujar Aprida tersebut sebelum lomba berlangsung.
Semoga prestasi mahasiswa terus diraih oleh mahasiswa PGSD di semua bidang.(*)