Malam Keakraban Mahasiswa Baru Prodi PGSD FKIP UAD
PGSD UAD – Sabtu malam (11/10) banyak lampion menghiasi langit malam kota Yogyakarta. Penerbangan lampion dilakukan oleh 314 mahasiswa baru PGSD UAD angkatan 2014 dalam rangkaian kegiatan Malam Keakraban (Makrab). Penerbangan lampion ini memiliki makna cita – cita dan impian setinggi tingginya. Kegiatan ini merupakan keberlanjutan dari Program Pengenalan Kampus (P2K) yang diselenggarakan oleh HMPS PGSD dan didampingi oleh M. Ragil Kurniawan, M.Pd dan Amaliyah Ulfah, M.Pd. Makrab dilaksanakan di Karangasri , Sleman Yogyakarta dengan bentuk kegiatan outbond pada 11-12 Oktober 2014.
Makrab merupakan momentum untuk menumbuhkan rasa kebersamaan serta saling mengenal antarmahasiswa baru maupun lintas angkatan sekaligus menjadi ajang pembekalan diri bagi mahasiswa baru dalam berlatih organisasi dan kepemimpinan. Hal ini diungkapkan M. Ragil Kurniawan, M.Pd selaku dosen pendamping . “Makrab menjadi ajang silahturahmi antar mahasiswa. Sehingga sudah sepatutnya peserta dan panitia saling menjaga sikap serta tidak ada kekerasan dalam pelaksanaan Makrab. Namun Makrab dilaksanakan dengan cara-cara pendidikan, yakni format outbond sangat tepat dilakukan karena setiap permainan dalam outbond akan berhasil apabila ada koordinasi dan komunikasi yang baik antar anggota kelompok serta rasa percaya terhadap teman,”ungkap Ragil.
Dengan demikian, tujuan Makrab bukanlah kekerasan antara senior dan junior. Namun, substansi Makrab adalah mencerdaskan dan mengakrabkan mahasiswa baru. (har/dik)